Saat hamil ibu mengalami penurunan stamina yang disebabkan karena perubahan fisik pada ibu hamil seperti perut yang bertambah besar yang akan menekan organ pernafasan. Nafas ibu akan menjadi lebih pendek dan mudah capek terutama saat melakukan aktifitas. Selain itu jantung pun juga akan berdetak lebih cepat dari biasanya.
Pada masa hamil seperti ini otot lebih cenderung lembek dan lemah tidak seperti saat belum hamil, yang disebabkan karena perubahan hormonal. Bagian tubuh seperti pinggang belakang dan daerah reproduksi menjadi lebih rentan. Seiring bertambahnya usia kehamilan, janin akan terus menekan otot pelvis, sehingga mengakibatkan separuh dari ibu hamil akan mengalami kesulitan menahan buang air kecil.
Perubahan-perubahan postur pada ibu hamil selain membuat ibu jadi lebih mudah lelah juga menyebabkan rasa yang tidak nyaman. Saat hamil, bagian pinggang belakang tulang punggung akan semakin cekung. Sementara bagian punggung atas semakin melengkung ke depan dan tubuh menjadi membungkuk. Payudara juga mengalami pembesarasan. Tidak sedikit ibu hamil yang merasa "tersiksa" saat menjalani kehamilannya ini.
Memasuki Masa Hamil? Dr Riyani SpOG Siap Membantu.
Kesalahan-kesalahan saat menjalani masa kehamilan bisa menyebabkan beberapa masalah serius, di antaranya:
- Keguguran.
- Bayi cacat saat dilahirkan.
- Rasa sakit yang berlebihan saat persalinan, dan masih banyak lagi.
Kesalahan-kesalahan ini biasanya sering di alami oleh ibu-ibu muda yang minim pengetahuan tentang memperlakukan kehamilannya, Lihat Selengkapnya...>>>
Pesan Dari Dr Eiyta Tentang Solusi Merawat Bayi: