Sebenarnya merawat kecantikan bagi ibu hamil ini boleh-boleh saja dilakukan asalkan dari bahan alami sehingga tidak membahayakan janin dan ibu yang sedang hamil.
Produk-produk kecantikan yang harus dihindari ibu hamil.
- Ibu hamil dilarang menggunakan obat jerawat yang mengandung benzoil, retinol A, accutane, peroksida, hidrokortison dan salicylic acid karena bisa menghambat perkembangan pada janin bahkan bisa meningkatkan risiko kecacatan hingga kematian pada calon bayi.
- Ibu hamil tidak boleh menggunakan produk perawatan kulit yang mengandung aksibenzon, avobenzone, parabens. Lotion atau pembersih kulit yang mengandung asam salisilat. Pemutih kulit dengan kandungan hydroquinone. Bahan-bahan tersebut dapat menyebabkan perkembangan janin terhambat, meningkatkan risiko cacat pada janin, mempengaruhi sistem reproduksi bayi laki-laki, mempengaruhi enzim-enzim dalam tubuh dan menahan aliran bahan-bahan alami yang dibutuhkan janin di dalam kandungan.
- Ibu hamil tidak disarankan melakukan perawatan rambut seperti contoh: rebonding, mengeriting rambut, dan mengecat rambut, karena bahan-bahan kimia dari perawatan rambut tersebut dapat diserap melalui pori-pori kulit kepala dan mengalir melalui aliran darah sehingga dapat membahayakan keselamatan janin dan meningkatkan risiko kecacatan bayi saat dilahirkan. Kandungan bahan kimia pada cream hair removers ini juga dapat membahayakan pada kondisi janin di dalam rahim ibu.
- Ibu hamil tidak dibolehkan menggunakan produk-produk yang memiliki aroma sangat wangi karena biasanya terbuat dari bahan kimia phthalates. Bahan ini mudah sekali ditemukan dalam lotion, parfum, dan body spray. Bahayanya dapat mempengaruhi pertumbuhan dan bisa meracuni janin, dapat menyebabkan keguguran.
Itulah tadi beberapa produk kecantikan yang sebaiknya dihindari ibu yang sedang hamil. Selain yang di atas, ibu juga jangan melakukan perawatan manikur pedikur yang biasanya menggunakan bahan yang mengandung phathalates yang bisa menyebabkan masalah pada sistem reproduksi. Bahan lain seperti aseton, top coat, dan basecoat bisa menyebabkan bayi cacat bahkan keguguran.
Memasuki Masa Hamil? Dr Riyani SpOG Siap Membantu.
Kesalahan-kesalahan saat menjalani masa kehamilan bisa menyebabkan beberapa masalah serius, di antaranya:
- Keguguran.
- Bayi cacat saat dilahirkan.
- Rasa sakit yang berlebihan saat persalinan, dan masih banyak lagi.
Kesalahan-kesalahan ini biasanya sering di alami oleh ibu-ibu muda yang minim pengetahuan tentang memperlakukan kehamilannya, Lihat Selengkapnya...>>>
Pesan Dari Dr Eiyta Tentang Solusi Merawat Bayi: